1. a) Cari definisi guru
apa?dari 2 buku dan Undang-Undang.
b) Berikan 5 Ciri guru sejarah yang
professional?
2.
a) Berikan 3 alasan mengapa seorang guru sebelum mengajar harus membuat
perencanaan pembelajaran?
#
Jawaban #
1. a) Definisi guru adalah
perencana, pelaksana dan pengembangan kurikulum bagi kelasnya. Karena guru juga
merupakan barisan pengembang kurikulum yang terdepan maka guru pulalah yang
selalu melakukan evaluasi dan penyempurnaan kurikulum.[1]
Definisi
Guru merupakan unsur penting dalam
keseluruhan sistem pendidikan. Oleh karena itu peranan dan kedudukan guru dalam
meningkatkan mutu dan kualitas anak didik perlu diperhitungkan dengan
sungguh-sungguh. Status guru bukan hanya sebatas pegawai yang hanya semata-mata
melaksanakan tugas tanpa ada rasa tanggung jawab terhadap disiplin ilmu yang
diembannya. [2]
Undang-Undang Republik
Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 BAB I pasal I tentang guru dan dosen dijelaskan
bahwa: Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar,
membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada
pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah.
Guru harus punya kemampuan
untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional sebagaimana yang disebutkan dalam
Undang-undang RI No 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional Bab II
pasal 3 : “Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan
membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka
mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta
didik agar menjadi manusiayang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,
berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga
Negara yang demokratis serta bertanggung jawab.”
b) 5
Ciri Guru Sejarah yang Profesional
1.
Selalu punya energi untuk siswanya
Seorang guru yang baik menaruh
perhatian kepada siswa di setiap percakapan atau diskusi dengan mereka. Dapat
mengembangkan stail, kaedah, pendekatan, strategi pengajaran yang berkesan bagi
mencorak kan pembelajaran yang bermakna, memupuk minat dan mengembangkan
potensi murid-murid.
2. Punya tujuan jelas untuk
Pelajaran
Seorang guru yang baik menetapkan
tujuan yang jelas untuk setiap pelajaran dan bekerja untuk memenuhi tujuan
tertentu dalam setiap kelas.
3. Punya keterampilan mendisiplinkan
yang efektif
Seorang guru yang baik memiliki keterampilan disiplin yang efektif
sehingga bisa mempromosikan perubahan perilaku positif di dalam kelas.
4. Punya keterampilan manajemen
kelas yang baik
Seorang guru yang baik memiliki
keterampilan manajemen kelas yang baik dan dapat memastikan perilaku siswa yang
baik, saat siswa belajar dan bekerja sama secara efektif, membiasakan
menanamkan rasa hormat kepada seluruh komponen didalam kelas.
5. Punya
harapan yang tinggi pada siswa nya
Seorang guru yang baik memiliki
harapan yang tinggi dari siswa dan mendorong semua siswa dikelasnya untuk
selalu bekerja dan mengerahkan potensi terbaik mereka.
2.
a) Dalam persiapan terhadap situasi
mencakup tempat, suasana ruangan kelas, dan lain-lain. Dan pemahaman situasi
umum yang harus dimiliki sebelum guru mengajar di dalam kelas, sehingga dengan
pengetahuan tersebut guru dapat membuat ancang-ancang terhadap variable faktor
masalah dan mengahadapi situasi kelas.
b) Sebelum guru mengajar ia harus
mengetahui keadaan siswa tersebut, atau dengan kata lain guru harus membuat
gambaran yang jelas mengenai keadaan siswa yang akan dihadapi. Selain dari
faktor internal siswa tersebut, seorang guru juga harus mengetahui taraf
kematangan sserta pengetahuan umum dan khusus yang dimiliki siswa.
c) Karena sebelum mengajar seorang guru harus
membuat perencanaan pembelajaran terlebih dahulu, maka seseorang guru akan bisa memberikan pelajaran
dengan baik, karena ia dapat menghadapi situasi di dalam kelas secara tegas,
mantap dan fleksibel.
Sumber:
Mulyasa,
E. (2009). Menjadi Guru Profesional. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Muhtar.
(1992). Pedoman Bimbingan Guru dalam Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PGK
& PTK Dep. Dikbud
nice kak thx for sharing
BalasHapusElever Agency